File ISO adalah file image yang siap untuk di burn (bakar) ke media CD/DVD. Beberapa aplikasi yang di download (kebanyakan game) menggunakan format ISO. Anda dapat mem-burn langsung ke CD/DVD untuk di install. Tapi ada cara lebih sederhana tanpa perlu melakukan burn dan menghabiskan keping CD/DVD. Yaitu dengan cara Mounting atau membuat CD/DVD virtual dari file ISO. Banyak aplikasi yang tersedia untuk melakukan ini, seperti Daemon tool, Power ISO dll.
Untuk anda pengguna Windows 8 pasti sudah tidak kesulitan lagi untuk sekedar Mounting file ISO. Tinggal double-click file ISO dan Boom! CD/DVD virtual langsung tersedia. Apakah anda ingin melakukan hal yang sama dengan XP atau 7? Ada aplikasi kecil yang dapat melakukan hal ini dengan cepat dan mudah.