February 15, 2012

Berbagai Teori Merawat Baterai Laptop

baterai laptop

Sebelumnya, saya memang tidak memperhatikan kesehatan baterai laptop. Akibatnya sekarang baterai laptop saya hanya tahan sekitar 10 menit dan kemudian mati. Sepertinya perlu jika Berbagai Teori Merawat Baterai Laptop saya post di blog ini, supaya pembaca tidak mengalami nasib yang sama seperti saya. Segera ketahui kesehatan baterai laptop anda sebelum telambat.

Ok, setelah baterai tersebut rusak, saya coba cari bagaimana sih cara merawat baterai supaya awet? Pada beberapa blog disarankan : Jika memakai laptop dalam waktu yang lama, sebaiknya dilepas saja baterainya. Jika dipikir secara logika ini ada benarnya, dengan baterai dilepas maka baterai tersebut akan terbebas dari listrik yang tidak stabil, ini akan memperpanjang masa pakai baterai.

Setelah browsing lebih lanjut, ternyata ada juga blog yang menyatakan : Jangan terlalu sering melepas baterai, walaupun dalam keadaan arus listrik terpasang. Laptop akan otomatis memotong arus listrik ke baterai apabila baterai telah penuh. Hal ini juga berguna untuk menghindari kehilangan data sewaktu listrik padam tiba-tiba. Baterai akan cepat aus apabila sering di bongkar pasang. Wah, jadi makin bingung kan? Kalau pernyataan ini dibaca lebih lanjut memang masuk akal juga.

Jadi yang mana yang benar? Saya coba mengingat perlakuan saya terhadap laptop, saya sering membawa laptop ke kampus, sampai daya tersisa sekitar 20%. Dirumah, langsung saya tancapkan ke sumber listrik, hidupkan, dan terus digunakan sampai baterai penuh. Kadang laptop saya hidup lebih dari 10 jam dengan arus listrik terpasang.

Ok, saya ambil kesimpulan sendiri.

  • Dua teori diatas sama benarnya, Menggunakan teori pertama bisa memperpanjang umur baterai, asal dilakukan dengan hati-hati dan jangan terlalu sering.
  • Untuk teori kedua, anda bisa menggunakan laptop dengan baterai terpasang tanpa resiko kehilangan data jika listrik padam tiba-tiba.
  • Kesimpulan terakhir adalah yang terpenting, Hal inilah yang menyebabkan baterai laptop saya rusak :  Jangan men-charge laptop dalam keadaan hidup. Ini akan sangat memperpendek umur baterai. Bayangkan, arus listrik yang baru masuk ke baterai langsung dikeluarkan untuk menghidupkan layar, harddisk, dll. Sel-sel dalam baterai akan bekerja lebih berat, karena harus menerima dan melepaskan aliran listrik secara bersamaan.

Semoga pembaca artikel HasilBrowsing tidak mengalami kejadian yang sama dengan saya. Rawatlah baterai laptop anda sebelum terlambat.

10 comments :

  1. keren sob, izin copas ya sob...?

    ReplyDelete
  2. Silahkan sob, mohon sertakan link sumber ya,,

    ReplyDelete
  3. Sayangnya hal itu tidak berlaku untuk macbook..kalau macbook,sangat tidak dianjurkan untuk melepas batt..malahan diperbolehkan untuk colok ke listrik saat digunakan walaupun batt sudah penuh,karena tidak berpengaruh pada batt..untuk chargepun sama..lebih baik dicharge saat digunakan dr pd saat mati..untuk menghindari overcharge yg akan memperpendek usia batt..dan sebenarnya panas dr laptop ato batt saat laptop digunakan juga bs memperpendek usia batt..dg kata lain jaga agar suhu laptop tidak overheat..

    ReplyDelete
    Replies
    1. Panas memang musuh utama untuk baterai laptop.

      Delete
  4. klo bttry dcpot g gefek ke pngturan besar power? kan bttry sdh mmlki pngtran brpa besar dya yg hrus diberi ke Harddisk tpi klo lgsung lewat changer lgsung masuk bgtu sja.

    ReplyDelete
    Replies
    1. AC power juga memiliki pengaturan besar power sendiri sob. Melepas baterai kadang berguna untuk menghindari panas dan arus listrik yang tidak stabil, asal jangan dilakukan terlalu sering,

      Delete
  5. waduh,,,bener juga yah...sy sudah trlnjur menyiksa baterai saya scra tidak lgsng..hmm...thanks ya,....mungkin sy hrs lbh brhati2 mwat baterai n telaten...

    ReplyDelete
  6. mau tanya sob...
    katanya kalau sering dicopot batrenya n listrik tdak stabil katanya mlah berpengaruh ma harddisknya...
    tu benr pa gag sob...
    thanks buat waktunya....

    ReplyDelete
    Replies
    1. Saya kira tidak sob, karena saat terpasang ke AC adaptor sudah ada pengaturan besar arus ke harddisk.
      Cuma lonjakan listrik dapat menyebabkan kerusakan pada komponen apapun, termasuk baterai dan harddisk.
      jangan terlau sering melepas baterai karena pin konektornya bisa rusak/aus. lakukan seperlunya saja..
      :)

      Delete

Kritik? Saran? Pertanyaan? Sharing? Mari berbagi di Form Komentar !
Mohon untuk tidak mencantumkan Link dalam form komentar.
Komentar Spam tidak akan ditampilkan.
Mohon maaf jika komentar tidak langsung dibalas.