October 31, 2014

Cara Mengatasi Gagal Login Blogger ke Windows Live Writer

windows live writer

Windows live writer adalah aplikasi yang umum digunakan sebagai blog editor. Banyak blogger menjadikan aplikasi ini sebagai aplikasi wajib untuk membuat artikel blog. Selain tampilan yang mudah dan sederhana, Windows live writer dapat digunakan secara offline, sehingga artikel blog dapat ditulis kapanpun walau tidak dalam keadaan Online.

Sedikit berbagi Pengalaman, Setelah melakukan install ulang laptop, kemarin Windows Live Writer tiba-tiba saja tidak bisa login ke blogger. Hal ini disebabkan username and password incorrect. Saya sempat berpikir akun Google saya di hack, tapi ternyata akun saya aman-aman saja dan bisa digunakan seperti biasa.

Sempat meggganti password goggle, Windows Live Writer tetap tidak bisa login karena username / password salah. Untuk mengatasinya saya mencoba beberapa langkah berikut dan berhasil login Windows Live Writer :

  1. Pastikan Kolom Web Adress menggunakan http:// atau https://
  2. Username (blogger) harus diakhiri dengan @gmail.com Windows Live Writer Login
  3. Jika password anda yang biasa tidak bisa digunakan, silahkan menuju https://www.google.com/settings/security, Anda perlu memasukkan Username dan Password Google jika diminta.
  4. Aktifkan 2-step verivication, ini memerlukan nomor hp yang valid untuk menerima kode google verification.
  5. Setelah verifikasi selesai ,kunjungi https://security.google.com/settings/security/apppasswords
  6. Generate password untuk Windows Live Writer, Password ini hanya bisa digunakan untuk 1x Login
  7. Coba login menggunakan password yang diberikan.

Yang mau download Windows live Writer, silahkan menuju link berikut (offline Installer) :

Windows Live Essentials 2011 Offline Installer [English]

Windows Live Essentials 2012 Offline Installer [English]

4 comments :

  1. This comment has been removed by a blog administrator.

    ReplyDelete
  2. Terima kasih banyak... sangat membantu sekali

    ReplyDelete
  3. Makasih banyak gan, membantu saya yang kebingungan setelah coba login di windows live writer akun google saya tiba2 di blokir.

    ReplyDelete

Kritik? Saran? Pertanyaan? Sharing? Mari berbagi di Form Komentar !
Mohon untuk tidak mencantumkan Link dalam form komentar.
Komentar Spam tidak akan ditampilkan.
Mohon maaf jika komentar tidak langsung dibalas.